Monday, January 28, 2008

Putaran Lima FA Cup : MU versus Arsenal


Sebanyak enam tim anggota Liga Premier Inggris menggantungkan harapan merebut supremasi tertinggi di Piala FA. Untuk selanjutnya keenam tim tersebut terlebih dahulu melewati putaran kelima yang telah diundi, Senin, 28 Januari.

Dari delapan partai, satu partai dipastikan menyedot perhatian lebih dari yang lain. Big-match tersebut mempertemukan dua pimpinan bersama di klasemen sementara Premiership, Manchester United atau Arsenal.

Pertemuan dua tim raksasa itu tidak terelakkan. MU yang merupakan finalis musim kemarin, mendapat keuntungan lebih karena bertindak selaku tuan rumah. Uniknya, partai besar itu merupakan satu-gatunya partai yang mempertemukan dua klub dari liga terelit di Inggris.

Sementara itu, juara bertahan Chelsea akan menghadapi lawan relatif mudah. The Blues di atas kertas tidak akan kesulitan menuju babak selanjutnya, perempat final. Berhadapan dengan tim anggota League One atau setingkat divisi dua, Huddersfield, laga tersebut dimainkan di kandang Chelsea, Stamford Bridge. Sementara Huddersfield merupakan satu di antara dua tim dari kasta terbawah—League One—yang masih tersisa, bersama Bristol Rovers.

Liverpool juga memiliki kans besar. Tim asuhan Rafael Benitez ini akan menghadapi klub Championship division, Barnsley. Dua klub Premiership lainnya, Middlesbrough dan Portsmouth, akan menjalani partai tandang. The Boro menghadapi Sheffield United sedangkan The Pompey akan bertandang ke Preston.

Drawing putaran kelima FA Cup:
Bristol Rovers v Southampton
Cardiff v Wolves
Sheff Utd v Middlesbrough
Liverpool v Barnsley
Manchester United v Arsenal
Preston v Portsmouth
Coventry v West Brom
Chelsea v Huddersfield
*) Laga dijadwalkan 16 dan 17 Februari